IDE DEKORASI ULANG TAHUN YANG SEDERHANA DAN KEREN

Pesta ulang tahun sangatlah identik dengan kue dan lilin ulang tahun serta dekorasinya. Memiliki pesta ulang tahun dengan dekorasi yang keren tidaklah berarti harus mengeluarkan budget yang besar. Berikut adalah beberapa ide dekorasi ulang tahun yang hemat biaya namun tetap keren.

1. Balon
Pesta ulang tahun sepertinya tidak lengkap dengan dekorasi yang satu ini. Balon yang berwarna-warni selalu berhasil memeriahkan suasana pesta ulang tahun. Saat ini balon juga telah memiliki beragam jenis bentuk. Utamanya balon foil yang memiliki ragam jenis bentuk seperti Huruf, angka, karakter kartun dan masih banyak lagi bentuk lainnya. Salah satu ide unik untuk dekorasi menggunakan balon adalah membuat balon es krim cone, yang perlu Anda lakukan hanyalah meniup balon menggunakan gas helium agar dapat melayang dan membungkus sambungan antara balon dan tali dengan kertas karton coklat berbentuk corong agar menyerupai es krim cone.

2. Foam flower
Jika anda menginginkan dekorasi yang feminim, foam flower dapat menjadi pilihan yang anda inginkan. Foam flower merupakan bunga artificial yang terbuat dari bahan foam atau busa. Sebagai salah satu ide dekorasi menggunakan foam flower, Anda dapat menempatkan foam flower dalam wadah kaca atau plastik bening dan mengisinya dengan air yang telah diberi perwarna. Ide dekorasi ini akan memberikan permainan warna yang indah pada dekorasi ulang tahun Anda.

3. Lampu hias
Lampu hias dapat menjadi pilihan dekorasi bagi Anda yang ingin merayakan pesta ulang tahun outdoor pada malam hari. Beberapa ide dekorasi menggunakan lampu hias antara lain dengan menggantung lampu hias di sekeliling area pesta ulang tahun. Ide lain yang menggunakan lampu hias adalah dengan memasukkan lampu hias ke dalam wadah kaca bersama dengan dekorasi berwarna-warni sehingga dekorasi yang sederhana ini dapat terlihat mewah.

4. Pom-pom bunga kertas
Pom-pom bunga kertas yang berwarna-warni juga bisa menjadi pilihan dekorasi ulang tahun yang sederhana dan tidak memakan banyak biaya anda dapat menggunakan pom-pom bunga kertas ini dengan digantung secara acak atau Anda juga dapat menjadikannya hiasan dinding agar nampak seperti bunga yang menempel di dinding anda.

5. Garland
Garland merupakan dekorasi berbentum untaian gantungan yang biasanya di Gantungkan di sepanjang dinding. Salah satu jenis gamelan yang banyak digunakan sebagai dekorasi adalah tissue paper garland. Tissue Paper garland ini memiliki warna yang berwarna-warni sehingga dapat menambahkan permainan warna pada dekorasi pesta ulang tahun Anda.

Jadi, ide dekorasi ulang tahun mana yang akan Anda coba?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *