Cara Memilih Supplier Tas Dropship Tangan Pertama Terpercaya

Bagi anda yang ingin belajar berbisnis namun terkendala dengan modal, tidak perlu khawatir. Di zaman serba online seperti sekarang, saat modal menjadi kendala bagi anda untuk memulai usaha, maka bisnis online dropship sangat cocok untuk anda karena model bisnis ini bisa anda mulai sekalipun sama sekali tidak mengeluarkan uang (hanya bermodal gadget ponsel, kuota, serta telah memiliki nomor rekening saja). Setelah menentukan produk apa yang ingin anda coba pasarkan, dalam hal ini misalnya anda ingin belajar memasarkan tas import wanita, maka anda tinggal hanya mencari supplier dropship tas wanita import yang handal dan terpercaya, sehingga dapat mensupport usaha dropship tas import wanita anda.

Cara Memilih Supplier Tas Dropship Tangan Pertama Terpercaya

Berikut ini beberapa hal yang wajib menjadi pertimbangan saat anda memilih supplier tas secara online untuk usaha dropship yang akan anda jalankan, silahkan terlebih dahulu lakukan pengamatan beberapa hal berikut:

1. Pastikan memilih supplier yang memajang gambar tas wanita dengan produk yang sesuai (realpict). Jangan memilih supplier yang memajang foto sebagai referensi produk, yang memiliki tingkat kemiripan dengan barang asli sekian puluh persen misalnya. Karena hal seperti ini akan banyak menuai komplain dari customer anda, meski anda telah menjelaskan sebelumnya.

2. Pilih supplier yang memberikan harga tas wanita terbaik bagi para dropshipper, sehingga harga jual kita sebagai dropshipper tidak terlampau mahal.

3. Pilih supplier yang menjual barang yang ready stock, dengan kuantitas yang banyak serta menyediakan model tas wanita terbaru.

4. Pastikan calon supplier tas anda mensupport pembelian dropship, dalam artian penjual bersedia mengirimkan pesanan atas nama anda, jika anda berhasil menjual produk tas nya. Selain itu, jika calon supplier anda menggunakan watermark pada gambar produk tasnya, pastikan juga supplier tersebut menyediakan gambar yang tanpa watermark.

5. Hal yang tidak kalah penting, pastikan juga calon supplier tas anda menyediakan garansi pengembalian produk (retur), apabila barang yang terkirim pada customer ternyata tidak sesuai (reject ataupun salah kirim), dan bersedia mengirimkan tas kembali tanpa meminta customer membayar lagi biaya pengiriman.

6. Pastikan memilih supplier tas yang fast response, serta dapat memberikan kejelasan untuk setiap barang yang anda order. Karena bagaimanapun anda nanti diharuskan dapat memberi kejelasan mengenai kapan orderan dari customer anda akan dikirim, serta kapan customer anda akan mendapatkan nomor bukti pengiriman (resi).

7. Akan lebih baik jika supplier tas anda memiliki rekening dari berbagai bank, sehingga meminimalisir anda untuk transfer beda bank.

8. Lakukan pengamatan pada lapak calon supplier anda selama beberapa waktu, misalnya dalam waktu seminggu atau bahkan sebulan. Perhatikan nomor kontak serta nomor rekening calon supplier anda. Jika dalam kurun waktu yang anda amati nomor kontak ataupun nomor rekening sering berubah-ubah, itu dapat menjadi indikasi bahwa calon supplier anda penipu. Maka anda sebaiknya mencari supplier lain.

Jika berdasarkan pengamatan seluruh aspek di atas telah terpenuhi dan anda memiliki sedikit uang, coba lakukan order produk tas yang akan anda coba jual untuk memastikan bahwa supplier yang anda pilih memang benar menjalankan usaha jual tas import (tidak menipu). Dari situ juga anda dapat mengetahui dengan legih jelas mengenai kualitas produk,serta bagaimana respon calon supplier tas anda. Itulah beberapa hal yang wajib menjadi pertimbangan saat anda memilih supplier, sehingga usaha dropship tas import wanita anda dapat berjalan lancar.

Cara Memilih Supplier Tas Dropship Tangan Pertama Terpercaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas